Pemerintah provinsi jawa tengah dinas pendidikan



Yüklə 307,92 Kb.
səhifə5/5
tarix26.08.2018
ölçüsü307,92 Kb.
#74549
1   2   3   4   5

Nomor 48

Kemampuan yang diuji : menentukan unsur karya ilmiah (perumusan permasalahan karya ilmiah, latar belakang karya ilmiah)

Indikator : Disajikan identifikasi masalah karya ilmiah, siswa dapat menentukan paragraph latar belakang berdasarkan identifikasi masalah karya ilmiah tersebut.

SOAL :

Identifikasi masalah:


    1. Apakah sampah dapat dimanfaatkan?

    2. Bagaimana pengelolaan sampah agar bermanfaat?

Latar belakang karya ilmiah yang sesuai dengan identifikasi masalah tersebut adalah …

  1. Sampah selama ini dianggap sesuatu yang menjijikkan. Jika dikelola dengan baik, sampah akan bermanfaat bagi manusia. Bagaimana mengelola sampah agar bermanfaat? Hal itu yang akan diteliti dalam karya ilmiah ini.

  2. Sampah yang dikelola dengan baik menjadi salah satu alternatif pengganti minyak bumi yang kian menipis. Mari kita manfaatkan sampah di sekeliling kita sebaik-baiknya. Karena sampah jika dikelola dengan baik akan memberi keuntungan.

  3. Sampah dibedakan menjadi dua. Sampah basah dan sampah kering. Sampah basah adalah sampah yang berasal dari limbah rumah tangga. Sedangkan contoh sampah kering adalah sampah yang berupa plastik, kertas, dan bekas kemasan.

  4. Berdasarkan hasil penelitian, sampah yang selama ini dianggap menjijikkan ternyata dapat dimanfaatkan untuk bahan bakar pengganti minyak tanah. Oleh karena itu, mari kita manfaatkan dan kelola sampah secara maksimal dan profesional.

KUNCI JAWABAN : a

PEMBAHASAN :

Latar belakang adalah jawaban pertanyaan “apa yang melatarbelakangi” sehingga masalah tersebut dijadikan topik penelitian atau pembahasan. Pada latar belakang dicantumkan pula alasan yang mendukung topik atau data yang ingin dijadikan karya ilmiah.

Kata kunci : apa yang melatarbelakangi… masalah karya ilmiah tersebut



Nomor 49

Kemampuan yang diuji : Menentukan saran berdasarkan simpulan

Indikator : Menentukan kalimat saran berdasarkan simpulan

Soal : Dalam kehidupan sehari-hari kita sering menyaksikan orang merokok dengan bebasnya. Padahal, iklan bahaya merokok telah didengungkan di mana-mana, bahkan pada bungkus rokok pun di tulisnya. Berdasarkan hal itulah penulis bermaksud meneliti bahaya merokok bagi kesehatan.

Soal kalimat saran yang benar adalah


          1. di larang merokok di dekat pom bensin

          2. merokok dapat menyebabkan impotensi dan gangguan janin

          3. merokok dapat menggangu kesehatan orang lain

          4. sebaiknya anda tidak merokok karena menggangu kesehatan

Kunci jawaban : D

Nomor 50

Kemampuan yang diuji : Menentukan penulisan daftar pustaka berdasarkan data buku

Indikator : Disajikan data buku, siswa dapat menentukan penulisan daftar pustaka

Soal : Data Buku

Judul; Apresiasi Sastra untk SMA

Penerbit: Angkasa, Bandung 1986

Penulis:Erna Husnan

Berdasarkan data tersebut penulisan daftar pustaka yang benar adalah



    1. Ema, Husnan, Apresiasi Sastra Untuk SMA, Bandung: Angkasa. 1986

    2. Husnan, Ema. 1986. Apresiasi Sastra Untuk SMA. Bandung: Angkasa.

    3. Husnan, Ema . Apresiasi Sastra Untuk SMA. 1986. Bandung: Angkasa.

    4. Ema, Husnan. 1986. Apresiasi Sastra Untuk SMA. Bandung: Angkasa.

Kunci jawaban : B

Nomor 51

Kemampuan yang diuji : Memperbaiki ejaan, tanda baca, pilihan kata, atau kalimat tidak efektif

Indikator : Disajikan kalimat tidak efektif, siswa dapat menentukan perbaikan yang tepat.

Soal : Orang yang dapat dengan mudah tertular penyakit virus HIV adalah remaja muda yang meninggalkan rumah pada usia 12 hingga 17 tahun dan kecanduan narkotika.

Penggunaan kata yang menyebabkan kalimat tersebut tidak efektif adalah ….


  1. dapat, dengan, penyakit, remaja.

  2. dapat, penyakit, virus, muda.

  3. dapat, dengan, penyakit, muda.

  4. dapat, penyakit, virus, remaja.

Kunci jawaban : a

Nomor 52

Kemampuan yang diuji : Membuang/mengganti kalimat tidak padu dalam

Indikator : Disajikan kalimat tidak padu dalam paragraf, siswa dapat menentukan perbaikannya.

Soal : (1) Pantai Nusa Penida memiliki tata keindahan alam laut yang dapat memancing kedatangan wisatawan yang mendambakan suasana nyaman, tenang, jauh dari hiruk pikuk kota. (2) Khusus bagi mereka yang hobi menyelam, Pantai Nusa Penida seakan merupakan akuarium alam seukuran raksasa. (3) Pantai Nusa Penida, tempat yang cocok untuk beternak penyu.

Agar menjadi paragraf yang padu kalimat perbaikan pada nomor 3 adalah .…


  1. Pantai Nusa Penida tidak jauh dari Kota.

  2. Pantai Penida tempat meneliti ikan buas.

  3. Pantai Penida segera dibangun menjadi tempat riset.

  4. Pantai Nusa Penida, tempat yang tepat bagi yang menyukai wisata.

Kunci jawaban : d

Nomor 53

Kemampuan Yang diuji : Melengkapi sampiran/ isi pantun rumpang

Indikator : Disajikan pantun yang larik sampiran/ isinyanya dirumpangkan siswa dapat melengkapinya dengan tepat

Soal :


Perhatikan kutipan pantun berikut!

Pergi berlayar ke Bermuda celana

Layar perak sobek ditambal

Rajin belajar di saat muda

....

Larik yang tepat untuk melengkapi pantun tersebut adalah ....



  1. agar orang tua tidak kesal

  2. agar tidak menjadi bebal

  3. agar kelak tidak menyesal

  4. agar ilmu dapat dijajal

Kunci: C

Nomor 54

54. Kemampuan Yang diuji : Menentukan pantun berdasarkan konteks

Indikator: disajikan ilustrasi pengalaman, siswa dapat menentukan pantun yang sesuai ilustrasi tersebut.

Soal:


Pak Heru sudah lama memperhatikan Pak Gatot. Pak Heru berpendapat kalau Pak Gatot orangnya pendiam, tetapi teliti dalam pekerjaannya. Lain halnya dengan Pak Martono yang kerjanya cepat, tetapi hasilnya kurang memuaskan.

Pantun yang tepat untuk melukiskan Pah Gatot adalah ....



  1. Naik ke gunung mencari batu

Bawa surat dari priangan

Bekerja saling membantu

Pekerjaan berat jadi ringan


  1. Kayu kering api membara

Pepaya muda masih mengkal

Bekerja dengan sedikit bicara

Pasti nanti hasilnya maksimal


  1. Dua di tambah dua empat

Ambil bambu buat tusukan

Bekerjalah dengan cepat

Agar hasil memuaskan


  1. Ada tamu bawa ubin

Kunyit putih dibuat jamu

Jika kamu jadi pemimpin

Perhatikan anak buahmu

Kunci: B


Pembahasan:

Nomor 55

55. Kemampuan Yang diuji : Menentukan pantun balasan

Indikator: disajikan sebuah pantun,siswa dapt menentukan pantun balasan yang tepat

Soal:


Perhatikan kutipan pantun berikut ini

Merantau orang ke Jakarta

Untuk mencari sesuap nasi

Meski engkau jauh di mata

Namun selalu dekat di hati

Balasan yang tepat untuk pantun tersebut adalah....



  1. Jalan ke kota bersama kakak

Sambil membawa buah lobak

Karena abang sudah tiba

Marilah kita jalan bersam


  1. Ke rumah nenen membawa buku

Duku dibeli di Pasar Baru

Si abang pandai merayu

Saya kan jadi malu


  1. Sayang sungguh ayang

Aku sudah ada yang punya

Bulan depan datang menjelang

Aku sudah tidak melajang


  1. Pergi ke sungai membawa kayu

Tidak lupa memetik maja

Janganlah engkau suka merayu

Lebih baik kita berteman saja

Kunci: B


Pembahasan:

Nomor 56

56. Kemampuan Yang diuji : melengkapi puisi dengan larik bermajas

Indikator: disajikan puisi yang lariknya dirumpangkan, siswa dapat melengkapi puisi dengan larik bermajas

Soal:


Perhatikan kutipan puisi berikut

Sapa Rindu

Ketika rindu berat menyapa

Dan wajahmu di....

Kalori dalam diri hilang entah berapa

Terdiam, terhuyung betapa nista

Namun kau tetap kukuh,teguh

Membuat persendianku runtuh

Dan serat hati menjadi....

Tak tahukah di matamu

Rinduku berlabuh?

Kata yang tepat untuk melengkapi puisi tersebut



  1. Bulu mata, rapuh

  2. Jendela, jatuh

  3. Dalam dada, utuh

  4. Dalam hati, jauh

Kunci: A

Pembahasan:



Nomor 57

Kemampuan yang diuji : menentukan puisi berdasarkan konteks

Indikator : Disajikan ilustrasi pengalaman, siswa dapat menentukan puisi yang sesuai dengan ilustrasi tersebut.

Soal :


Perhatikan ilustrasi berikut ini!

Libur semester kemarin, Yanto menjenguk neneknya di desa Kuwarasan Kabupaten Kebumen seminggu lamanya. Pada suatu sore yang indah ia pergi ke sawah. Padi yang menguning, angin spoi-spoi, membuat hatinya sejuk, tenang, dan penuh harap seperti padi yang siap dipanen. Terbersit di dalam hatinya kegembiraan disertai rasa syukur yang dalam.

Puisi yang tepat berdasarkan ilustrasi di atas adalah ….


  1. Kampung yang indah

padi menguning

angin berhembus perlahan

aku bersyukur pada-Mu


  1. Laksana permadani indah

Menguning padi terhampar

Angin berhembus spoi-spoi

Sejuk, tenang, harapan

Bersyukur aku pada-Mu



  1. Padi menguning

Angin spoi-spoi

Kesejukan, ketenangan

Aku gembira

dan bersyukur pada-Mu



  1. Tuhanku

Engkau beri padi menguning

Angin spoi menyejuk diri

Aku gembira

dan bersyukur pada-Mu

Kunci Jawaban : b

Pembahasan :

Jawaban b menggunakan penokohan yang tepat (sesuai dengan ilustrasi). Dalam jawaban tersebut terkandung isi yang terangkum dalam ilustrasi secara lengkap.

Nomor 58

Kemampuan yang diuji : melengkapi naskah drama

Indikator : Disajikan kutipan drama yang dialognya rumpang, siswa dapat melengkapinya dengan tepat.

Soal :


Perhatikan kutipan dialog berikut ini!

Tuti : ( Sibuk mencari sesuatu di dalam tasnya)

“Uangku hilang!”

Hasna : “Hilang? Kamu lupa menaruh barangkali.”

Tuti : “Nggak mungkin, tadi kutaruh di dalam tas.”

Amran : (menghampiri Tuti)

“Jangan-jangan” (menunjuk Soleh yang sedang duduk) “Dia kan tidak ikut olah raga.”

Soleh : ….

Kalimat yang tepat untuk melengkapi dialog di atas adalah ….


  1. “Ya, memang saya yang mengambilnya. Maaf ya, Tut.”

  2. “Jangan begitu, saya kan terpaksa.”

  3. “Jangan menuduh Amran, belum tentu tuduhanmu benar!”

  4. “Jangan begitu Amran, kamu kurang ajar, ya!”

Kunci Jawaban : c

Pembahasan : kalimat dalam jawaban c sesuai dengan konteks dialog sebelumnya serta menggambarkan adanya hubungan logis.



Nomor 59

Kemampuan yang diuji : menentukan drama berdasarkan konteks

Indikator : Disajikan ilustrasi pengalaman, siswa dapat menentukan drama yang tepat sesuai dengan ilustrasi.

Soal :


Perhatikan ilustrasi berikut ini!

Zulfan merasa takut ketika diajak kakaknya berobat ke dokter. Ia takut jarum suntik, padahal dokter hanya memeriksa dan member obat untuknya.

Naskah dialog yang tepat sesuai dengan ilustrasi di atas adalah ….


  1. Anisa : (menggandeng tangan Zul) “Ayo masuk, dokter sudah memanggil”

Zulfan : “Takut, Kak.”

Dokter : “Jangan takut, sini saya suntik, tidak sakit kok!”

Zulfan : “Jangan. Tolong!”


  1. Dokter : “Kenapa kamu?”

Anisa : “Ini, dok. Badannya panas.”

Zulfan : “Jangan disuntik, dok!”

Dokter : “Coba berbaring,( dokter menempelkan alat ke dada dan perut Zulfan) tidak apa-apa kok! Tunggu saya buatkan resep dulu.”


  1. Dokter : “kamu sakit, Nak?”

Zulfan : “Ya, dok tapi jangan disuntik ya, saya takut!”

Anisa : “Ah, kamu ingin sembuh tidak?”

Zulfan : “ Ya, Kak.”

Dokter : “Betul kakakmu Zulfan, kamu harus disuntik agar cepat sembuh.”



  1. Anisa : “Dok, adik saya sakit panas, mohon diperiksa, dok!”

Dokter : “Oh begitu, ayo sini berbaring.”

Zulfan : “Tolong, jangan disuntik ya, dok. Aku takut!”

Anisa : “Kamu ingin sembuh tidak?”

Zulfan : “Iya, kak.”

Dokter : (menempelkan alat ke dada dan perut Zulfan) “Tidak apa-apa, kok. Hanya sedikit kelelahan, sebentar saya buatkan resep ya.”

Anisa : “ Iya, dok.”

Kunci Jawaban : d

Pembahasan :

Isi dialog dalam jawaban tersebut lengkap sesuai dengan ilustrasi.

Nomor 60

Kemampuan yang diuji : menyunting penulisan drama

Indikator : Disajikan kutipan drama yang penulisannya salah, siswa dapat ,menentukan perbaikan yang tepat.

Soal :


Perhatikan kutipan drama berikut !

Guru : “Selamat pagi, anak-anak. Ayo Amir kumpulkan tugas teman-temanmu.” (1)

Amir : (bergegas mengambili buku teman) “Ya, pak.” (2)

Dodot : (bingung, gusar) “Mir, buku saya tertinggal di rumah.” (3)

Guru : (Menghitung dengan teliti) “Kurang satu, siapa belum mengumpulkan?” (4)

Dodot : Sa, saya Pak. Anu tadi ketinggalan di rumah. Maaf sekali ya, Pak. (5)

Agar penulisan dialog nomor (5) dalam kutipan drama di atas benar, perbaikan yang tepat adalah ….

a. Sa… saya, Pak. Tadi tertinggal. Maaf ya, Pak.

b. “Sa… saya, Pak. Buku saya ketinggalan di rumah. Maaf ya, Pak.”

c. “Sa… saya, Pak. Buku saya tertinggal di rumah. Maaf ya, Pak.”

d. “Sa… saya, Pak. Anu tertinggal di rumah. Maaf ya,Pak.”

Kunci Jawaban : c



Pembahasan :

Kalimat dalam jawaban tersebut selain pilihan katanya baku, penulisan dialog juga sudah benar ( sesuai aturan penulisan naskah drama)
Yüklə 307,92 Kb.

Dostları ilə paylaş:
1   2   3   4   5




Verilənlər bazası müəlliflik hüququ ilə müdafiə olunur ©muhaz.org 2024
rəhbərliyinə müraciət

gir | qeydiyyatdan keç
    Ana səhifə


yükləyin