Membangun Indonesia dari bawah bertumpu pada pengembangan teknologi informasi jaringan komputer sebuah kisah nyata



Yüklə 30,57 Kb.
tarix26.10.2017
ölçüsü30,57 Kb.
#14092



Membangun Indonesia dari bawah bertumpu pada pengembangan teknologi informasi jaringan komputer

SEBUAH KISAH NYATA

Onno W. Purbo, YC1DAV/VE3


Staff pengajar Jurusan Teknik Elektro

Staff peneliti PAU Mikroelektronika

Institut Teknologi Bandung

Bandung 40132

INDONESIA

FAX: (62)-22-438-338

E-mail: yc1dav@itbgtw.itb.ac.id (Insya Allah)

OUTLINE

• Pendahuluan.


• Sejarah penerapan konsep jaringan komputer menggunakan radio.
• Awal terwujudnya sebuah sebuah cita-cita.
• Identifikasi dan strategi pengembangan unsur pembangun.
• Sebuah tantangan bagi para karyasiswa di Canada :-)

PENDAHULUAN
• IQRA

SEJARAH PENERAPAN KONSEP JARINGAN
• Berakar dari hobby sejak 1978-1979 - TANPA pernah menerima pelajaran secara formal di bangku kuliah.
• Keterlibatan di berbagai kegiatan seperti CoSy, PAU-mikro-net dll.
• Pelajaran yang di peroleh:
(1) pengembangan sumber daya manusia (SDM).

(2) proses belajar mengajar.




AWAL TERWUJUDNYA SEBUAH CITA-CITA
• Operasional di ITB, UI, LAPAN, BPPT, STT Telkom, P3INKOM-LIPI
• Percobaan di KBRI Tokyo - DEPARLU Jakarta
• UGM, Insya Allah, akan operasional.
• Dukungan dari UNDP (PBB).
Penerimaan oleh CASID, Ottawa, 7-9 Juni 1993.
• Implementasi ke pedesaan oleh PPLH-ITB & S2 Pembangunan ITB
• Industri kecil oleh Pak Iskandar Alisyahbana & Pak Nasserie.
• Jaringan untuk industri oleh Pak Samaun Samadikun.
• Banyak lagi peminat yang ingin berpartisipasi.
INDENTIFIKASI & STRATEGI PENGEMBANGAN UNSUR PEMBANGUN

3 unsur pembangun:


• Pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM)

• Penguasaan / Pengembangan / Penyebaran ilmu pengetahuan.

• Pembentukan pra-sarana logistik / industri penunjang.

Titik berat strategi:


Mengembangkan kemampuan dan motivasi SDM untuk menumpu perkembangan jaringan.

Tujuan jangka pendek:


Membentuk dasar-dasar untuk membangun jaringan komputer di Indonesia yang sustainable (berlanjut) dan self-financing.
STRATEGI PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA

Tujuan jangka pendek:


membentuk dasar-dasar untuk membangun SDM yang dibutuhkan untuk menumpu perkembangan jaringan komputer di Indonesia

Beberapa alternatif langkah strategis:


• Surat kabar / media massa untuk mempublikasikan / menyebarkan hasil penelitian cuma-cuma.

• Mendukung / memberi konsultasi secara profesional & konsisten melalui media massa.

• Mendayagunakan pra-sarana jaringan komputer paket radio & UUCP utk memperlancar informasi.

• Menggunakan pra-sarana yang ada untuk belajar bagi mahasiswa S1 / D1.

• Mendayagunakan perkumpulan-perkumpulan amatir radio / hobbyist di lingkungan universitas / lembaga penelitian.
PENGUASAAN TEKNOLOGI JARINGAN KOMPUTER.

Tujuan jangka pendek:


Memberikan dasar-dasar yang dibutuhkan bagi proses "reseverse engineering" yang Insya Allah dapat berlanjut menjadi proses rekayasa teknologi jaringan komputer menggunakan radio

Beberapa alternatif langkah strategis:


• Mengambil semua informasi/perangkat lunak yang ada di public domain.

• Menulis buku tentang teknik-teknik jaringan komputer.

• Membeli peralatan dalam bentuk kit untuk menunjang perkembangan jaringan komputer menggunakan radio.

Kerjasama antara universitas, lembaga penelitian dan industri untuk mempermudah proses penguasaan dan pengembangan teknologi ini.


PENETRASI KE INDUSTRI KECIL.

Tujuan jangka pendek:


membentuk dasar-dasar untuk alih teknologi dari hasil "experimen" di perguruan tinggi & lembaga penelitian ke industri kecil.

Beberapa alternatif langkah strategis:


• Penjajakan dengan department koperasi/industri kecil.

• Penjajakan dengan kelompok-kelompok teknologi tepat guna/elektronika/mikroelektronika untuk mengembangkan teknologi pendukung jaringan.

• Penjajakan dengan kelompok mas Iwan Basri/Justiani/ Yayasan Mandiri/NGO/LSM lainnya untuk mencari jalan terbaik untuk melakukan pendekatan ke industri kecil.

• penjajakan dengan kelompok-kelompok study pembangunan.

• Penggunaan media massa untuk memperlancar proses alih teknologi.

• Melakukan lobby-lobby tingkat nasional maupun internasional untuk memperoleh dukungan/ dana yang dibutuhkan untuk membangun jaringan.


KELEMBAGAAN JARINGAN KOMPUTER

Tujuan jangka pendek:


memberikan dasar-dasar bagi lembaga pendukung operasi jaringan komputer yang menitik beratkan pada kerjasama antara para pemakai.

Alternatif langkah strategis:


• Paguyuban TCP/IP akan merupakan awal sebuah lembaga jaringan komputer di Indonesia.

• Langkah awal ke arah terbentuknya lembaga jaringan komputer adalah manajemen / pengorganisasian keuangan.

• Langkah selanjutnya adalah lobbying dengan berbagai instansi/NGO/LSM/perusahaan/industri tentang kemungkinan penggabungan jaringan yang ada.

• Koperasi jaringan komputer yang sifatnya non-profit & bertumpu pada kebutuhan dari anggota untuk anggota lainnya.


SEBUAH TANTANGAN BAGI REKAN-REKAN KARYASISWA.

Inti proses implementasi sebuah ide/konsep/teknologi ke masyarakat adalah:


proses belajar-mengajar.

Dua hal yang dituntut dari pelaku:


• niat yang teguh dan tulus

kemauan belajar dan mengajar



Bagaimana?
BERANI .......
Yüklə 30,57 Kb.

Dostları ilə paylaş:




Verilənlər bazası müəlliflik hüququ ilə müdafiə olunur ©muhaz.org 2024
rəhbərliyinə müraciət

gir | qeydiyyatdan keç
    Ana səhifə


yükləyin